Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kabar Daerah » Siak » PT. Arara Abadi Salurkan Bantuan ke Kampung Benteng Hilir dan Kampung Paluh Yang Terdampak Banjir

PT. Arara Abadi Salurkan Bantuan ke Kampung Benteng Hilir dan Kampung Paluh Yang Terdampak Banjir

  • calendar_month Rab, 15 Jan 2025
  • visibility 72
  • comment 0 komentar

PKUPOST.COM, SIAK – PT. Arara Abadi, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Community Development (CD) menyalurkan bantuan kepada korban banjir di wilayah Kampung Paluh dan Kampung Benteng Hilir, Siak pada Kamis (9/01/2025).

Bantuan disalurkan ke Kampung Paluh dengan menyerahkan 1 ton beras sebagai bentuk dukungan kepada warga yang tengah berjuang menghadapi musibah banjir.

Penyaluran ini merupakan yang kedua di Kampung Benteng Hilir setelah sebelumnya pada selasa (24/12/2024) PT Arara Abadi telah menyalurkan bantuan serupa.

Perwakilan dari Tim CD CSR PT. Arara Abadi, Firdaus berharap dengan adanya bantuan tersebut bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak banjir.

“Dengan bantuan yang diberikan kepada kampung-kampung tersebut, kami berharap bisa membantu masyarakat yang tengah tertimpa musibah banjir ini. Kami ingin mereka merasa tidak sendirian dalam menghadapi ujian ini,” ujarnya.

Sementara Fajri dari Tim Humas PT. Arara Abadi berkomitmen selalu suport serta memberikan kontribusi terhadap masyarakat, terutama yang terdampak musibah.

“Bantuan yang disalurkan ini semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat yang sedang tertimpa musibah. Kami berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam mengatasi dampak bencana dan memberikan dukungan bagi mereka yang membutuhkan.”

Bentuk kepedulian dari perusahaan tersebut menimbulkan respons positif dari masyarakat, khusunya masyarakat yang menerima bantuan. Salah satu warga Kampung Paluh Bapak Ridwan, dan Kampung Benteng Hilir Ibu Siti mengucapkan rasa terima kasih sebesar-besarnya kepada PT. Arara Abadi.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan. Beras yang disalurkan ini sangat membantu kami, terutama dalam situasi sulit seperti ini. PT. Arara Abadi telah menunjukkan kepedulian yang luar biasa terhadap kami yang terdampak banjir,” ungkapnya.

Ditempat terpisah Aqil Irfan dari Forest Protection PT. Arara Abadi mengatakan hal tersebut adalah bentuk komitmen berkelanjutan Perusahaan kepada masyarakat.

“Bantuan ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan PT. Arara Abadi dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar. Melalui program CSR dan CD, perusahaan tidak hanya fokus pada aspek operasional bisnis, tetapi juga berperan aktif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama pada saat-saat sulit seperti musibah banjir ini,” ucap Aqil Irfan.

Dengan adanya bantuan ini, PT. Arara Abadi berharap dapat memberikan sedikit keringanan kepada warga yang terdampak bencana banjir, dan memastikan mereka dapat melanjutkan kehidupan sehari-hari dengan sedikit lebih baik. Program CSR dan CD ini juga mencerminkan upaya perusahaan dalam memperkuat hubungan yang harmonis antara perusahaan dan masyarakat sekitar. (BS)

  • Penulis: Allbert F Syaid

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Pertama Masuk Kantor, Misharti Pimpin Rapat Bersama OPD dan Camat se Kabupaten Kampar

    Hari Pertama Masuk Kantor, Misharti Pimpin Rapat Bersama OPD dan Camat se Kabupaten Kampar

    • calendar_month Sen, 24 Feb 2025
    • visibility 71
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kampar – Wakil Bupati Kampar, Drs. Hj Misharti., M.Si pimpin rapat gabungan bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Camat se Kabupaten Kampar, Senin (24/2/2025). Rapat gabungan ini merupakan rapat perdana yang dilakukan pasca dilantiknya Bupati dan Wakil Bupati baru periode 2025-2030 yakni Ahmad Yuzar dan Misharti. Selain rapat gabungan kegiatan ini juga menjadi agenda […]

  • Hadiri Pelantikan PAW Penghulu Pinang Sebatang, Kapolsek Tualang Ajak Bersinergi Wujudkan Kamtibmas

    Hadiri Pelantikan PAW Penghulu Pinang Sebatang, Kapolsek Tualang Ajak Bersinergi Wujudkan Kamtibmas

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • visibility 53
    • 0Komentar

    Presisi, PKUPOST.COM – Kapolsek Tualang menghadiri kegiatan Pelantikan Pengganti Antar Waktu (PAW) Penghulu Kampung Pinang Sebatang sekaligus Pelantikan Ketua TP PKK Kampung Pinang Sebatang, yang digelar di Aula Kantor Camat Tualang, Kabupaten Siak, Selasa (6/1/2026) pagi. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.30 WIB tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri unsur Forkopimcam Kecamatan Tualang, sebagai bentuk dukungan […]

  • Sempat Kabur Selama Dua Bulan Pelaku Tabrak Lari Berhasil Di Tangkap

    Sempat Kabur Selama Dua Bulan Pelaku Tabrak Lari Berhasil Di Tangkap

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • visibility 189
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kriminal – Sempat kabur selama dua bulan, jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Siak berhasil meringkus pelaku tabrak lari yang terjadi di Jalan Raya Kilometer 12, tepat di depan Pondok Pesantren Nurul Ilmi, Perawang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Kamis (6/3) lalu. Peristiwa tersebut sempat menghebohkan warga setempat karena melibatkan minibus Toyota Agya putih dengan […]

  • LMB Nusantara dan PERPAT Apresiasi CFD di Tualang

    LMB Nusantara dan PERPAT Apresiasi CFD di Tualang

    • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
    • visibility 910
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM – Pelaksanaan Car Free Day (CFD) kedua di Kecamatan Tualang menarik banyak perhatian masyarakat pada, Minggu (24/8/2025). CFD yang berlangsung didepan taman Motuyoko dihadiri Wakil Bupati Siak Syamsurijal dan mendapat tanggapan beragam dari masyarakat Tualang. Panglimo Laskar Melayu Bersatu Nusantara (LMB Nusantara) Dt Anto King memberi apresiasi yang baik bagi pemerintah Kabupaten Siak dan […]

  • LAMR Harapkan Restorative Untuk Konflik Masyarakat Tumang Dengan PT SSL

    LAMR Harapkan Restorative Untuk Konflik Masyarakat Tumang Dengan PT SSL

    • calendar_month Sen, 4 Agu 2025
    • visibility 348
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kabarkini – Lembaga Adat Melayu Riau Siak (LAMR Siak) yang diwakili oleh Kepala Bagian Hukum dan para Datuk melakukan kunjungan ke Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR). Pertemuan berlangsung di Balai LAMR, Ruang Pusat Bantuan Hukum (PBH) LAMR Pekanbaru, Senin (28/7/2025). Kunjungan LAMR Siak disambut langsung oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAM Riau, […]

  • APSAI Gelar Talk show Generasi Aman Tanpa Kekerasan Bersama Pemkab Siak

    APSAI Gelar Talk show Generasi Aman Tanpa Kekerasan Bersama Pemkab Siak

    • calendar_month Sab, 19 Jul 2025
    • visibility 190
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kabarkini – Menjelang puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2025 yang akan digelar pada 23 Juli mendatang, Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) bersama Dinas Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Siak mengelar talk show bertema ‘Generasi Aman Tanpa Kekerasan’. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan […]

expand_less