Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kabar Daerah » Siak » Jelang PSU 22 Maret, PLH Sekda Siak Fauzi Asni Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Jelang PSU 22 Maret, PLH Sekda Siak Fauzi Asni Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

  • calendar_month Ming, 16 Mar 2025
  • visibility 70
  • comment 0 komentar

PKUPOST.COM, Siak – Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Siak Fauzi Asni menghimbau dan mengajak masyarakat di tiga Daerah lokasi PSU Pilkada Siak agar berpartisipasi mengunakan hak pilihnya, pada 22 Maret 2025 mendatang.

Menurutnya, jika partisipasi pemilih  meningkat selain tujuan penyelenggaraan Pilkada tercapai juga diharapkan dapat menghasilkan pemimpin terbaik yang mampu memperjuangkan kesejahteraan bersama.

Untuk itu, ia minta masyarakat di kampung yang dinyatakan PSU oleh MK aktif menentukan pilihan dan diharapkan nantinya persentase jumlah pemilih di atas target bersama.

“Mari kita sukseskan PSU dengan beramai-ramai datang ke TPS sehingga harapkan kita partisipasi pemilih meningkat,” ujar Plh Sekda Siak, Fauzi Asni di Siak, Sabtu (15/3/2025).

Ia menegaskan pentingnya, partisipasi masyarakat mengunakan hak pilihnya di PSU nanti. Mengingat PSU dilaksanakan di dalam bulan suci Ramadan dan musim penghujan.

“Kami mengimbau masyarakat yang menerima undangan nantinya, mari beramai-ramai datang ke TPS gunakan hak konstitusi kita,” ajaknya.

Selain itu, ia juga mengajak masyarakat Kabupaten Siak, terkhusus di 3 TPS untuk menjaga situasi ketertiban tetap kondusif jelang dan usai PSU nantinya. Mengingat akhir-akhir ini eskalasi suhu politik di Kabupaten Siak meningkat.

“Warga yang berada di lokasi PSU untuk tetap kompak, rukun serta menjaga keamanan di kampung kita. Berbeda pilihan hal bisa tapi kita jangan sampai terpecah belah,” sambung Fauzi.

Ia berharap pelaksanaan PSU nantinya bisa berjalan dengan baik dan lancar serta menghasilkan pemimpin terbaik bagi kemajuan Kabupaten Siak di masa mendatang.

“Dengan di dukung seluruh pihak baik itu, Pemerintah Daerah, KPU, Bawaslu, Gakumdu, Kepolisian, TNI, Parpol serta seluruh elemen masyarakat Kabupaten Siak. Kami yakin dan percaya pelaksanaan PSU berjalan dengan tertip dan lancar,” pungkasnya. (Inf)

  • Penulis: Allbert F Syaid

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kopda Bazarsah Divonis Hukuman Mati Buntut Penembakan Tiga Polisi

    Kopda Bazarsah Divonis Hukuman Mati Buntut Penembakan Tiga Polisi

    • calendar_month Sel, 12 Agu 2025
    • visibility 214
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kabarkini – Kopral Dua (Kopda) Bazarsah divonis hukuman mati dan dipecat dari dinas kemiliteran TNI AD. Kopda Bazarsah terjerat kasus pembunuhan tiga polisi yang terjadi saat penggerebekan judi sabung ayam di Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung pada (17/3/2025) lalu. Diketahui, Kopda Bazarsah berserta Peltu Yun Heri menjadi pengelola arena judi sabung ayam yang menjadi […]

  • Sabarrudin, S.Hut Dilantik Sebagai PAW Penghulu Pinang Sebatang, Wabup Siak: Jaga Amanah Rakyat

    Sabarrudin, S.Hut Dilantik Sebagai PAW Penghulu Pinang Sebatang, Wabup Siak: Jaga Amanah Rakyat

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Siak, PKUPOST.COM – Wakil Bupati Siak, Syamsurizal Budi, yang hadir langsung melantik Sabarrudin, S.Hut., sebagai Penghulu Pergantian Antar Waktu (PAW) Kampung Pinang Sebatang, Kecamatan Tualang Kabupaten Siak. Prosesi pelantikan yang berlangsung khidmat ini digelar di aula Kantor camat Tualang, Kabupaten Siak, Selasa (01/06/2026). Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang diikuti dengan Himne […]

  • Wabup Siak Ajak ASN Tetap Fokus Kerja Meski Kondisi Keuangan Belum Stabil

    Wabup Siak Ajak ASN Tetap Fokus Kerja Meski Kondisi Keuangan Belum Stabil

    • calendar_month Sel, 15 Apr 2025
    • visibility 57
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Siak – Wakil Bupati Siak Husni Merza ajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Pegawai P3K dan Honorer tetap semangat dan fokus dalam melaksanakan tugas, meskipun saat ini dihadapkan dengan kondisi keuangan daerah yang belum sepenuhnya stabil. Ia menegaskan ASN yang diberikan amanah dan tanggungjawab yang bekerja di pemerintahan untuk selalu menciptakan kondisi yang kondusif […]

  • Operasi Lilin Lancang Kuning Tahun 2024, Satlantas Polres Siak Pasang Spanduk Himbauan

    Operasi Lilin Lancang Kuning Tahun 2024, Satlantas Polres Siak Pasang Spanduk Himbauan

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • visibility 120
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, SIAK – Demi kenyamanan dan kelancaran pengguna jalan selama masa libur Natal 2024 dan tahun baru 2025, Satlantas (Satuan Lalulintas) Polres Siak melaksanakan Operasi Lilin Lancang Kuning Tahun 2024. Senin(23/12/2024) Kasat Lantas Polres Siak, AKP Kaliman Siregar, SH, MM juga menyampaikan salah satu bentuk kegiatan Satlantas Polres Siak dalam Operasi Lilin Lancang Kuning kali […]

  • Bhayangkara Siak Run Berlari Sambil Berwisata Dikota Siak

    Bhayangkara Siak Run Berlari Sambil Berwisata Dikota Siak

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • visibility 63
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kabarkini – Di ikuti 1.030 atlet lari dari berbagai daerah turut ramaikan pelepasan star Siak Run 5 kilometer dan juga sebagai Roat to Bhayangkara Siak Run (BSR) 7,9 kilometer 2025, berlari dengan nuansa jalanan kota Siak Sri Indrapura dengan ikon kota Istana Sultan Syarif Kasim XII sang Pahlawan Nasional. Kegiatan ini terlaksana berkat kolaborasi […]

  • Anggota DPRD Riau, Muhtarom, S.Ag Berhasil Perjuangkan Perbaikan Jalan di Siak

    Anggota DPRD Riau, Muhtarom, S.Ag Berhasil Perjuangkan Perbaikan Jalan di Siak

    • calendar_month Rab, 18 Jun 2025
    • visibility 200
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Riau – Anggota DPRD Provinsi Riau Komisi IV, Muhtarom, S.Ag, berhasil perjuangkan aspirasi masyarakat terkait kondisi jalan di Kabupaten Siak dan sekitarnya. Pasalnya, Aspirasi masyarakat terkait kerusakan sejumlah ruas jalan Provinsi di Kabupaten Siak kini mulai terlihat aksi nyata dari kerja politik Muhtarom sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau. Melalui Inisiatif Muhtarom, perbaikan infrastruktur jalan […]

expand_less