Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kabar Daerah » Pekanbaru » Kisah Ela, IRT Inspiratif yang Sukses Budidaya Puyuh Petelur di Pekanbaru

Kisah Ela, IRT Inspiratif yang Sukses Budidaya Puyuh Petelur di Pekanbaru

  • calendar_month Sab, 4 Jan 2025
  • visibility 164
  • comment 0 komentar

PKUPOST.COM, PEKANBARU – Jalan Sapta Taruna, Gang Anggur II Pekanbaru, tempat dimana Ela seorang ibu rumah tangga yang piawai merawat ribuan ekor puyuh dengan hasil ribuan butir telur setiap harinya.

Peternakan puyuh ini awal nya dijalankan oleh suaminya sejak tahun 1997. Namun pada tahun 2019, suaminya mencari harapan baru dengan bekerja di luar kota. Sejak itupun peternakan puyuh dikelola oleh Ela.

Ditangannya, usaha ini memuahkan hasil yang sangat baik. Budidaya puyuh petelur nya dapat memenuhi kebutuhan hariannya.Bahkan, saat ini Ela telah berhasil mengelola sekitar 1.500 ekor puyuh dan menghasilkan lebih dari 1.100 butir telur.

“Saya rasa beternak puyuh ini sangat cocok untuk wanita. Perawatannya tidak sulit, cukup memberi makan sekali sehari,” kata Ela.

Ela menjelaskan, langkah awal yang perlu diperhatikan dalam budidaya ini ialah ketersediaan lahan yang disesuaikan dengan jumlah kandang dan juga bibit yang diternak.

Untuk efisiensi, Ela menyarankan penggunaan kandang bertingkat yang dapat menampung banyak bibit walau dalam ruang terbatas.

Dalam pemilihan bibit, Ela memilih bibit puyuh dari luar daerah karena lebih tahan penyakit dibandingkan puyuh lokal. Perawatan awal menjadi perhatian Ela, terlebih prosea vaksinasi di umur 1-7 hari dan juga pemberian vitamin secara rutin menjaga ketahanan bibit dari sumber penyakit.

Ela juga menyampaikan, puyuh sangat sensitif terhadap suara bising. Itu akan membuatnya stres. Akibatnya, produksi telur jadi menurun. “Kalau sudah stres, perlu seminggu untuk pulih,” katanya.

Selain itu, yang paling penting juga untuk diperhatikan adalah kondisi lingkungan kandang. Puyuh sangat sensitif terhadap kebisingan, yang akan membuatnya stres dan berakibat pada produksi telur menjadi turun. Sehingga penting untuk mencari lahan yang tenang untuk menjaga kondisi puyuh.

Kemudian musim pancaroba juga menjadi tantangan, yang beresiko besar pada serangan virus. Untuk mengantisipasi hal ini Ela memperbanyak vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh puyuh. “Kalau sudah kena virus, biasanya pasrah. Tapi sebisa mungkin kita cegah,” tambahnya.

Puyuh akan mulai bertelur di umur 45 hari dengan puncak produksinya pada saat berusia 2 bulan hingga satu tahun. Setelah itu, puyuh akan diafkir dan diganti dengan bibit baru.

Kesuksesan nya memuahkan hasil yang baik. Dari usahanya ini, Ela mampu memperoleh keuntungan bersih sekitar Rp2.500.000 setiap bulannya. Meski ada persaingan dari telur puyuh luar daerah, pasar lokal Pekanbaru masih stabil.

“Pekerjaan ini santai, sehari cukup satu jam untuk memberi makan, memungut telur, dan membersihkan kandang seminggu sekali,” ungkap Ela.**

  • Penulis: Allbert F Syaid

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhayangkara Siak Run Berlari Sambil Berwisata Dikota Siak

    Bhayangkara Siak Run Berlari Sambil Berwisata Dikota Siak

    • calendar_month Rab, 25 Jun 2025
    • visibility 63
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kabarkini – Di ikuti 1.030 atlet lari dari berbagai daerah turut ramaikan pelepasan star Siak Run 5 kilometer dan juga sebagai Roat to Bhayangkara Siak Run (BSR) 7,9 kilometer 2025, berlari dengan nuansa jalanan kota Siak Sri Indrapura dengan ikon kota Istana Sultan Syarif Kasim XII sang Pahlawan Nasional. Kegiatan ini terlaksana berkat kolaborasi […]

  • Warga Perawang Barat Geger, Pria Berinisial S Diduga Cabuli Tiga Anak di Bawah Umur

    Warga Perawang Barat Geger, Pria Berinisial S Diduga Cabuli Tiga Anak di Bawah Umur

    • calendar_month Sel, 5 Agu 2025
    • visibility 606
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kriminal – Warga BTN Griya Harmoni, Kampung Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, digemparkan oleh kasus dugaan pencabulan terhadap tiga anak perempuan di bawah umur. Terduga pelaku diketahui berinisial S (35), warga setempat, yang kini telah diamankan pihak kepolisian. Kapolsek Tualang Kompol Hendrix SH, MH, melalui Kanit Reskrim Iptu Alan Arif, S.Kom, membenarkan bahwa […]

  • Dukung Program Cek Kesehatan Gratis, Diskes Riau Siap Realisasikan

    Dukung Program Cek Kesehatan Gratis, Diskes Riau Siap Realisasikan

    • calendar_month Ming, 5 Jan 2025
    • visibility 58
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, PEKANBARU – Dinas Kesehatan Provinsi Riau menyatakan kesiapan pemerintah Provinsi Riau dalam mendukung dan realisasi program pemerintah pusat dalam memberikan Cek Kesehatan Gratis bagi warga Indonesia. Kepala Dinas Kesehatan Riau Sri Sadono, Sabtu (4/1/2025) mengatakan, pihaknya sudah mendapatkan arahan untuk menjalankan program yang digagas oleh Presiden Prabowo ini. “Implementasi program ini ada di setiap […]

  • GP Ansor Lubuk Dalam Gelar Peringatan Harlah Ansor ke 91

    GP Ansor Lubuk Dalam Gelar Peringatan Harlah Ansor ke 91

    • calendar_month Sel, 29 Apr 2025
    • visibility 153
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Kabarkini – Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) PAC Lubuk Dalam gelar peringatan hari lahir (Harlah) GP Ansor ke-91 di Kecamatan Lubuk Dalam, Kabupaten Siak, Sabtu (27/4/2025). Peringatan Harlah ini dihadiri oleh ratusan anggota Ansor dan Banser dengan semangat Ahlul Sunnah Waljamaah. Acara puncak peringatan hari lahir GP Ansor bertemakan “Satu Barisan Membangun Negeri” ini […]

  • Bupati dan Wakil Bupati Siak Ikuti Retrat Gelombang II di Kampus IPDN

    Bupati dan Wakil Bupati Siak Ikuti Retrat Gelombang II di Kampus IPDN

    • calendar_month Sen, 23 Jun 2025
    • visibility 80
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Siak – Perkuat kepemimpinan Bupati Siak Afni Zulkifli dan Wakil Bupati Siak Syamsurizal mengikuti retret gelombang II. Retret ini di gelar di Kampus IPDN Jatinagor, Sumedang, Jawa Barat. Bupati dan Wakil Bupati Siak tergabung bersama 85 kepala Daerah lain se-Indonesia mengikuti retret gelombang II ini. Sekretris Jendral (Sekjen) Kemendagri Tomsi Tohir mengatakan, retret gelombang […]

  • Hadiri Pelantikan PAW Penghulu Pinang Sebatang, Kapolsek Tualang Ajak Bersinergi Wujudkan Kamtibmas

    Hadiri Pelantikan PAW Penghulu Pinang Sebatang, Kapolsek Tualang Ajak Bersinergi Wujudkan Kamtibmas

    • calendar_month Sel, 6 Jan 2026
    • visibility 53
    • 0Komentar

    Presisi, PKUPOST.COM – Kapolsek Tualang menghadiri kegiatan Pelantikan Pengganti Antar Waktu (PAW) Penghulu Kampung Pinang Sebatang sekaligus Pelantikan Ketua TP PKK Kampung Pinang Sebatang, yang digelar di Aula Kantor Camat Tualang, Kabupaten Siak, Selasa (6/1/2026) pagi. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.30 WIB tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri unsur Forkopimcam Kecamatan Tualang, sebagai bentuk dukungan […]

expand_less