Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » PRESISI » Pasca Serangan Buaya Disungai Lukut, Kapolsek Tualang Imbau Warga Untuk Terus Berhati-hati

Pasca Serangan Buaya Disungai Lukut, Kapolsek Tualang Imbau Warga Untuk Terus Berhati-hati

  • calendar_month Kam, 17 Jul 2025
  • visibility 283
  • comment 0 komentar

PKUPOST.COM, Presisi – Kepolisian Sektor Tualang mengimbau warga masyarakat Kampung Maredan dan sekitarnya untuk sementara waktu menghentikan aktivitas di sekitar Sungai Lukut, menyusul insiden penyerangan buaya terhadap seorang warga, Kamis pagi (17/07/2025).

Korban bernama Hamzah (68), seorang nelayan warga Kampung Maredan, mengalami luka-luka serius setelah diserang seekor buaya sepanjang tiga meter saat sedang menjaring ikan dan mencari pancang jala di areal kebun milik warga sekitar. Berkat upaya keras menyelamatkan diri, korban berhasil melepaskan diri dari gigitan buaya dan kini telah dirujuk ke RSUD Arifin Achmad Pekanbaru untuk penanganan lebih lanjut.

Kapolsek Tualang, Kompol Hendrix, S.H., M.H., menegaskan bahwa pihaknya telah menurunkan personel ke lokasi untuk melakukan pemantauan dan memberikan imbauan kepada masyarakat.

“Kami mengimbau kepada seluruh warga, khususnya yang beraktivitas di sekitar aliran Sungai Lukut, agar untuk sementara waktu menghentikan kegiatan menjaring ikan atau aktivitas lainnya di wilayah tersebut. Ini demi keselamatan bersama, karena keberadaan buaya di sungai masih terpantau,” ujar Kompol Hendrix, S.H., M.H., saat ditemui usai mengunjungi korban di RSUD Tualang.

Pihak Kepolisian bersama Bhabinkamtibmas juga terus melakukan patroli dan pemantauan di sekitar lokasi untuk mengantisipasi kejadian serupa.

“Kami juga mengingatkan warga agar segera melaporkan kepada aparat jika melihat kemunculan buaya atau satwa liar lainnya di sekitar pemukiman maupun area kebun yang berdekatan dengan sungai,” tambahnya.

Saat ini situasi di lokasi kejadian dalam keadaan aman dan kondusif, namun masyarakat diminta tetap waspada dan berhati-hati dalam beraktivitas di daerah yang rawan konflik dengan satwa liar.

Polsek Tualang akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk langkah-langkah antisipatif dan penanganan lebih lanjut terhadap potensi bahaya satwa liar di wilayah tersebut.

  • Penulis: Allbert F Syaid

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Terkait Masalah Sampah di Kecamatan Tualang Komisi lll DPRD Kabupaten Siak Tinjau Langsung ke TPA

    Terkait Masalah Sampah di Kecamatan Tualang Komisi lll DPRD Kabupaten Siak Tinjau Langsung ke TPA

    • calendar_month Kam, 29 Mei 2025
    • visibility 55
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Siak – Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Siak melakukan kunjungan lapangan ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kecamatan Tualang untuk meninjau langsung kondisi pengelolaan sampah dan membahas langkah strategis penanganannya. Rombongan dipimpin langsung oleh Komisi III DPRD, dengan kehadiran sejumlah anggota dewan, antara lain Marudut Pakpahan, Budiono, Sudarman, H. Rida Alwis, Fitra, […]

  • Bupati Siak Temui DLHK Riau, Bangun Sinergi Atasi Konflik Lahan dan Pembangunan Kampung

    Bupati Siak Temui DLHK Riau, Bangun Sinergi Atasi Konflik Lahan dan Pembangunan Kampung

    • calendar_month Ming, 22 Jun 2025
    • visibility 164
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Siak – Bupati Siak Afni Zulkifli, mengajak Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Riau, bersinergi lintas kewenangan untuk mencari solusi berbagai pesoalan dan konflik agraria yang terjadi akhir-akhir ini di daerah. Afni menyoroti persoalan konflik lahan yang terjadi di wilayah-wilayah kecil, banyak muncul di kampung-kampung tua yang berdampingan dengan kawasan hutan produksi. Ia […]

  • Koperasi Merah Putih Impian Sang Kakek Presiden Prabowo

    Koperasi Merah Putih Impian Sang Kakek Presiden Prabowo

    • calendar_month Ming, 18 Mei 2025
    • visibility 74
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Opinikamu – Dari judul di atas banyak orang bertanya-tanya mengapa demikian? Apa hubungan Kakek Presiden RI ke 8 Prabowo Subianto? orang tahunya sang Ayah Prof Widjodjo Nitisastro Begawan ekonomi Indonesia yang menggagas ekonomi Pancasila. Sebagai praktisi koperasi bagi saya hal ini sudah saatnya impian Kakek Presiden Prabowo pegawai Pamong Praja tepatnya di Banyumas Raden […]

  • Aib Utang Piutang Libatkan Motor Dinas, Keluarga Almarhum Kecewa Nama Baik Dicemarkan

    Aib Utang Piutang Libatkan Motor Dinas, Keluarga Almarhum Kecewa Nama Baik Dicemarkan

    • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
    • visibility 72
    • 0Komentar

    Siak – Keluarga almarhum Penghulu Pinang Sebatang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, angkat bicara terkait pemberitaan yang beredar luas di media sosial mengenai utang piutang senilai Rp32 juta yang disebut-sebut dijaminkan dengan sepeda motor aset milik Kampung Pinang Sebatang.(15/10/2025) Herman, yang merupakan kakak dari almarhum, memberikan klarifikasi dan penjelasan atas informasi yang simpang siur tersebut. Menurut […]

  • Melalui Radio RPK 92.0 FM, Satlantas Polres Siak Sosialisasikan Operasi Lilin Lancang Kuning 2024

    Melalui Radio RPK 92.0 FM, Satlantas Polres Siak Sosialisasikan Operasi Lilin Lancang Kuning 2024

    • calendar_month Sel, 24 Des 2024
    • visibility 126
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, SIAK – Dalam rangka Operasi Lilin Lancang Kuning 2024, Satlantas (Satuan Lalu Lintas) Polres Siak sosialisasikan himbauan kamseltibcar (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) Lantas melalui Siaran Radio RPK 92.0 FM. Selasa(24/12/2024) Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi melalui Kasat Lantas, AKP Kaliman Siregar memberitahukan Kegiatan Operasi Lilin Lancang Kuning 2024 dimulai dari tanggal […]

  • Polres Siak Gelar Trauma Healing untuk Korban Kerusuhan di Tenda Pengungsian PT SSL

    Polres Siak Gelar Trauma Healing untuk Korban Kerusuhan di Tenda Pengungsian PT SSL

    • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
    • visibility 61
    • 0Komentar

    PKUPOST.COM, Presisi – Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi psikologis warga yang terdampak kerusuhan sengketa lahan antara masyarakat Kampung Tumang dan pihak PT Surya Sumber Lestari (SSL), jajaran Polres Siak menggelar kegiatan Trauma Healing di lokasi tenda penampungan sementara, Sabtu (14/06/2025). Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si melalui Kasat Lantas Polres Siak AKP […]

expand_less