Ribuan Siswa Penerima Manfaat Nikmati Menu Sehat Dari Dapur Aneka Kuliner Perawang
- calendar_month Sen, 3 Nov 2025
- visibility 76
- comment 0 komentar

PKUPOST.COM – Program MBG Program unggulan dari Presiden Prabowo Terus berjalan hingga saat ini,salah satu nya dari dapur SPPG Aneka Kuliner Perawang (AKP) yang terus menyalurkan Ribuan makan bergizi bagi Siswa/Siswi di Perawang.Senin (3/11/2025)
Sebanyak 2.332 porsi makanan basah dan 666 porsi makanan kering disalurkan kepada berbagai segmen masyarakat, mulai dari anak sekolah hingga ibu hamil dan menyusui.
Program ini merupakan bagian dari implementasi janji Presiden RI Prabowo Subianto untuk memastikan ketersediaan gizi yang merata bagi rakyat Indonesia.
Menu makanan basah yang disajikan hari itu terlihat variatif dan memenuhi kebutuhan karbohidrat, protein, dan serat. Penerima manfaat dari PAUD, SD, SMP, SMK, dan Posyandu:
-Nasi Putih
-Ayam Rica-rica (Sumber Protein)
-Tempe Bacem (Sumber Protein Nabati)
-Tumis Labu Siam + Jagung (Sumber Serat dan Vitamin)
-Buah Pisang
Untuk makanan kering, yang secara spesifik ditujukan bagi Posyandu (Bayi/Balita, Bumil, dan Busui) sebagai kelompok rentan, menunya meliputi Biskuit Sari Gandum, Susu Full Cream, Roti Kacang, Telur Rebus, dan Buah Pisang.
Kepala SPPG AKP, Widya Sari S.K.M., memastikan bahwa pemilihan menu telah melalui pertimbangan gizi yang ketat.
“Kami bekerja maksimal dalam menjalankan program Bapak Presiden Prabowo Subianto ini. Setiap menu yang kami sajikan sudah kami pastikan sesuai dengan kebutuhan gizi yang diperlukan oleh masing-masing kelompok penerima manfaat,” ujar Widya Sari S.K.M. dalam keterangannya.
Penyaluran hari itu menyasar total 11 titik penerima manfaat, membuktikan cakupan program yang luas di wilayah Tualang. Di antara penerima tersebut adalah institusi pendidikan dan pusat kesehatan:
Pendidikan: SDN 15 (563 porsi), SMPN 9 Tualang (338 porsi), SMKN 1 Tualang (525 porsi), termasuk KB PAUD Mahmudah dan TK Alifa.
Keagamaan: Dua Pondok Pesantren, yakni Ponpes Sabilul (365 porsi) dan Ponpes Nurul Ilmi (759 porsi), juga menjadi penerima.
Kesehatan: Posyandu Intan Payung dan Posyandu Mutiara Hati menerima alokasi khusus untuk kelompok Bayi, Balita, Ibu Hamil, dan Ibu Menyusui.
Laporan di lapangan menunjukkan antusiasme tinggi dari para penerima makanan gratis tersebut. Mereka terlihat bersemangat menikmati hidangan yang disalurkan.
“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak Presiden RI atas program Makanan Gratis ini. Makanannya enak dan bergizi,” kata salah satu perwakilan penerima manfaat, yang mencerminkan apresiasi atas perhatian pemerintah terhadap pemenuhan gizi masyarakat.
Program SPPG AKP ini diharapkan dapat terus berjalan secara konsisten, tidak hanya sekadar menyediakan makanan, tetapi juga berkontribusi nyata dalam upaya peningkatan kualitas gizi dan kesehatan publik, sejalan dengan visi program pemerintah pusat.
- Penulis: admin pkupost


Saat ini belum ada komentar